Lapsustik Purwokerto Terima Sambang Kamtibmas Polresta Banyumas

    Lapsustik Purwokerto Terima Sambang Kamtibmas Polresta Banyumas

    Purwokerto - Hari ini, Kamis (03/08) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Purwokerto Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menerima kunjungan dari Kepolisian Resort Kota Banyumas (Polresta Banyumas) dalam bentuk kegiatan sambang Kamtibmas. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kolaboratif untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas.

    2 (dua) orang Petugas dari Polresta Banyumas melaksanakan kunjungan ke Lapas Narkotika Purwokerto untuk berdialog dengan pegawai. Tujuan dari kunjungan ini adalah memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lapas. 

    Sambang Kamtibmas ini merupakan salah satu kegiatan rutin dari Polresta Banyumas untuk membangun sinergi positif dengan Lapas Narkotika Purwokerto guna menciptakan lingkungan lapas yang aman, tertib dan kondusif serta mendorong kegiatan pembinaan bagi warga binaan. 

    Kalapas Narkotika Purwokerto, Riko Purnama Candra menyambut baik kunjungan tersebut dan beliau menyampaikan harapannya. 

    "Saya berharap kerja sama yang baik antara Lapas Narkotika Purwokerto dan Polresta Banyumas dapat terus terjalin dengan baik. Sehingga dengan adanya kegiatan rutin ini, nantinya akan tercipta suasana yang aman, tertib dan damai", ujarnya

    Kegiatan ini juga merupakan salah satu perwujudan dari 3 Kunci Pemasyarakatan Maju, yaitu sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya. Lapas Narkotika Purwokerto memiliki komitmen kuat untuk terus mewujudkan 3 Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic demi menciptakan kehidupan aman dan nyaman di dalam lapas. 

    Kegiatan sambang Kamtibmas dari Polresta Banyumas ini diharapkan akan menjadi contoh bagi lembaga pemasyarakatan lainnya untuk meningkatkan kemitraan dengan kepolisian dalam mencapai tujuan bersama, yaitu mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih baik dan mendukung upaya pembinaan warga binaan untuk kembali berkontribusi positif di masyarakat setelah masa pidana mereka berakhir. (AKN) 

    lapas narkotika purwokerto kanwil kemenkumham jateng kemenkumham ri hantor situmorang riko purnama candra sambang kamtibmas polresta banyumas
    Adriel Kris Novianto

    Adriel Kris Novianto

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Purwokerto dan Jajaranya Bersihkan...

    Artikel Berikutnya

    Ketua DWP Lapas Purwokerto Tekankan Pada...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Masyarakat Muntilan Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Pertama Kali WBP Lapas Purwokerto Bedah Buku Kepemimpinan dalam Ragam Budaya
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami